Jumat, 28 Mei 2010

Berbagai Macam Model Yang Digunakan Dalam SDLC

Terdapat beberapa model yang ada pada SDLC, yaitu :
1. Waterfall (air terjun)
2. Increment Prototype
4. Rapid Application Development
5. Prototyping Model


1. Metode Waterfall

Di dalam metode Waterfall, terdapat langkah-langkah yang dapat digunakan untuk membuat sitem dengan metode ini, yaitu :
1. Requirements Definition (definisi kebutuhan)
2. Design (rancangan)
3. Development
4. Integration & Test
5. Installation & Acceptance

Kekurangan Metode Waterfall :
1. Jarang mengikuti urutan sekuensial seperti pada teori. Iterasi sering
menyebabkan masalah baru.
2. Sulit untuk menentukan kebutuhan secara eksplisit.
3. Cukup memakan waktu, karena pembuatan perangkat lunak akan dimulai ketika
tahap desain sudah selesai.
4. Kesalahan di awal tahap berakibat sangat fatal pada tahap berikutnya. Karena
metode ini dilakukan secara bertahap atau berurutan.

Kelebihan Metode Waterfall :
Metode ini masih lebih banyak digunakan walaupun sudah tergolong sudah kuno,
daripada menggunakan pendekatan asal-asalan. Selain itu, metode ini juga masih
masuk akal jika kebutuhan sudah diketahui dengan baik.

2. Metode Increment Protype
Metode ini digunakan untuk menyelesaikan sistem secara global terlebih dahulu,
kemudian untuk feature dari sistem akan dikembangkan kemudian. Dengan ini mempercepat dalam pengimplementasian project. dan hal ini cocok digunakan dalam sistem informasi Web.

3. Rapid Application Development
Dalam metode ini jika ada modul yang salah maka akan dibuang. Artinya setiap modul tidak akan dikembangkan sampai selesai, karena jika dianalisa salah maka langsung dibuang. Metode ini menekankan pada siklus pembangunan yang pendek/singkat.

4. Prototyping Model

Metode ini biasa digunakan jika apabila klien hanya memberikan kebutuhan imum software saja, tanpa memberikan detail berupa input, proses, dan output. Namun dalam prosesnya prototipe cenderung lambat karena user akan menambah komponen dari luar sistem. Sehingga kepastian penyelesaian project pun tidak jelas.

Support Untuk Windows XP SP2 Segera Berakhir

Bagi anda yang menggunakan Windows XP Home/Professional Service Pack 2 (SP2) mungkin harus segera menyiapkan diri untuk menginstall SP3. Mungkin sebagian sudah tahu, bahwa tidak lama lagi, Microsoft akan mengakhiri dukungan (support) untuk Windows XP SP2. Tepatnya, support ini akan berakhir tanggal 13 Juli 2010.

Sebelumnya, Service Pack 1 dan 1a sudah berakhir 10 Oktober 2006 lalu. Apa sebenarnya Service Pack dan apa efeknya jika dukungan atau support untuk windows ini sudah berakhir ??

Apa Itu Service Pack ?
Service Pack merupakan kumpulan atau koleksi update, perbaikan atau tambahan fitur untuk sebuah software/program yang di distribusikan dalam bentuk sebuah paket installasi. Karena merupakan kumpulan berbagai perbaikan, biasanya ukurannya cukup besar.

Windows XP ( 32 bit ), sampai saat ini sudah sampai tahap Service Pack 3 (SP3), yang sebelumnya sudah ada SP1 dan SP2. Kebanyakan berisi perbaikan celah keamanan yang muncul atau kesalahan program, meskipun untuk SP2 disertakan juga berbagai tambahan fitur untuk Windows XP.

Untuk Windows XP SP1, microsoft sudah mengakhiri dukungannya sejak 10 Oktober 2006, dan sebentar lagi Windows XP SP2 juga akan berakhir. Menurut Microsoft, Windows XP SP2 akan berakhir tanggal 13 Juli 2010. Sedangkan untuk SP3 masih di support sampai 8 April 2014.

Apa Dampak jika Service Pack Berakhir ?

Jika kita menggunakan Windows XP SP2 dan dukungan (support) sudah berakhir, maka kita tidak akan menerima update atau perbaikan lagi dari Microsoft. Atau dengan kata lain, Microsoft tidak menyediakan update dan perbaikan lagi, setelah tanggal itu, meskipun Windows tetap akan bisa digunakan seperti biasa.

Tetapi dengan tidak adanya support (dukungan), bisa berakibat cukup fatal bagi keamanan komputer kita, terutama ketika komputer terkoneksi ke Internet. Sebagai Sistem operasi yang paling banyak digunakan, windows XP banyak menjadi sasaran (serangan). Semakin lama, semakin banyak ditemukan celah keamanan yang berbahaya, sehingga bisa berakibat fatal semisal komputer dikendalikan dari tempat lain, mudah terserang virus, worm, trojan dan lainnya.

Dengan adanya Service Pack, celah keamanan tersebut biasanya segera diatasi atau minimal bahaya yang bisa ditimbulkan lebih berkurang.

Apa Solusinya ?
Jika masih menggunakan Windows XP, maka alternatifnya adalah segera menginstall Service Pack 3, karena supportnya masih berlanjut sampai tahun 2014. Jika komputer hanya digunakan di rumah dan tidak digunakan untuk online (koneksi internet), maka installasi SP3 bukan kebutuhan yang mendesak. Jika kita ingin menginstall SP3, windows minimal harus sudah di install SP1.

Sumber : Windows XP
http://ebsoft.web.id/

Kamis, 27 Mei 2010

Tips Mengubah Ukuran Kertas Microsoft Word 2003, 2007, dan 2010

Jika kita menggunakan Microsoft Word 2010, 2007 ataupun Word 2003, biasanya ketika membuat dokumen baru, ukuran kertasnya adalah Letter ( 8.5 x 11 inchi atau 21.59 cm x 27,94 cm). Padahal di Indonesia, jarang yang menggunakan ukuran ini, tetapi sebagian besar menggunakan ukuran A4 (21 cm x 29,7 cm).

Meskipun kita bisa mengubahnya ke A4 dengan mudah, tetapi agar memudahkan maka ada baiknya jika kita set setting bawaannya agar menjadi A4.

Ukuran kertas bawaan Microsoft office ( bahasa Inggris – US ) adalah Letter memang bisa dipahami, karena sepertinya di Amerika (US) ukuran kertas inilah yang paling sering di gunakan.

Karena ukuran bawaan (default) adalah letter, tidak jarang ada yang lupa mengubahnya menjadi A4 ketika mencetak, sehingga di bagian bawah, terlihat jarak kosong yang lebih lebar. Ukuran Letter lebih pendek sekitar 1.7 cm dibanding dengan A4.

Berikut tips mudah untuk mengubah ukuran bawaan (default) menjadi A4 ketika membuat halaman baru Office 2010, 2007 ataupun 2003 ( mungkin juga Office XP – belum sempat mengecek untuk Office Xp).

1. Buka Microsoft Word
2. Klik Icon Open (File > Open)
3. Copy text ini : %userprofile%\Application Data\Microsoft\Templates, kemudian paste di bagian file name. Kemudian klik Open.
4. Untuk Word 2003 buka file Normal.dot, untuk word 2007 atau 2010 buka file Normal.dotm
5. Setelah terbuka halaman kosong (normat.dot atau normal.dotm), atur ukuran kertas menjadi A4. Untuk Word 2003 melalui File > Page Setup, sedangkan Word 2007 dan 2010 melalui tab Page Layout.
6. Setelah itu simpan dengan klik Save dan tutup Word

Setelah melakukan langkah diatas, seharusnya setiap kita membuat halaman baru, ukuran kertas menjadi A4. Jika kita ingin mengatur agar ukuran kertas bawaan menjadi Folio ( 21.5cm x 33cm), ikuti langkah seperti diatas dan pada langkah ke-5 ubah Pilih ukuran kertas Custom dan buat menjadi 21.5 cm dan 33 cm.

sumber : http://ebsoft.web.id/

Rabu, 26 Mei 2010

Topik Yang Dilarang Ketika Kencan Pertama

VIVAnews - Saat kencan pertama, Anda pasti berusaha menunjukkan kesan terbaik di hadapan si dia. Hanya, tanpa sadar, Anda seringkali membuat kesalahan yang dapat membuat pasangan kencan hilang rasa, dan memutuskan menghentikan pendekatan.

Kesalahan yang paling sering dilakukan wanita adalah membicarakan topik tertentu yang sangat sensitif.

Apa saja topik-topik 'haram' yang sebaiknya tidak menjadi bahan pembicaraan pada kencan pertama?



1. Mantan pacar
Jangan coba-coba untuk membicarakan hubungan Anda dengan mantan pacar pada kencan pertama. Mungkin bagi Anda cerita cinta dengan mantan pacar penuh drama dan menggugah perasaannya sehingga cukup seru untuk diceritakan. Tetapi bagi pria, hal itu justru menandakan Anda belum bisa berhenti memikirkannya.

Mungkin Anda ingin mencoba terbuka, tetapi tidak pada kencan pertama, akan ada saat yang tepat. Jangan pula bertanya tentang hubungannya dengan sang mantan pacar pada kencan pertama.

2. Masa depan
Anda mungkin sudah membayangkan membina masa depan dengannya. Tetapi pada kencan pertama, sebaiknya jangan langsung membicarakan masa depan dengannya. Apalagi mengungkapkan pesta pernikahan impian, anak, atau tempat bulan madu.

Nikmatilah tiap proses, jangan terburu-buru. Jika memang Anda sudah memimpikannya, simpan dulu untuk sementara waktu. Ungkapkan impian Anda jika sudah benar-benar yakin bahwa dia adalah masa depan Anda.

3. Uang
Uang adalah hal yang sangat sensitif. Membicarakan keuangan, misalnya menanyakan penghasilan pada kencan pertama adalah kesalahan fatal. Si dia bisa menganggap Anda menilai sesuatu berdasarkan uang dan ingin mengincar pria kaya. Hindari topik ini, hingga hubungan benar-benar serius dan stabil.

Kamis, 20 Mei 2010

Kulit Putih Alami dengan Masker Kiwi

By Petti Lubis, Lutfi Dwi Puji Astuti
VIVAnews - Tak hanya lezat untuk disantap, kiwi juga mujarab untuk kecantikan kulit. Kandungan vitamin E dalam kiwi berkhasiat melembabkan lapisan permukaan kulit sehingga mampu mencerahkan kulit dan membuatnya lebih mulus.

Seperti dikutip dari buku 'Health Secret of Kiwifruit', vitamin E dapat melindungi membran sel-sel dan mencegah kerusakan kolagen yang disebabkan sinar ultraviolet. Kandungan vitamin E yang tinggi, serta nutrisi lain yang ada di dalamnya, kiwi juga bisa dijadikan masker wajah untuk kesehatan kulit penduduk asli Selandia Baru. Hasilnya, meski sering terpapar sinar matahari, kulit penduduk asli Selandia Baru senantiasa halus.

Berikut resep jitu masker kecantikan, dari buah kiwi:

1. Untuk kulit kering

Cara: campurkan 1 sdm jus kiwi, dengan 1 sdm minyak zaitun, dan 1 kuning telur. Oleskan ke seluruh seluruh wajah. Diamkan selama 15 menit. Bersihkan dengan spons, dan rasakan manfaatnya. Selain dapat melancarkan sirkulasi darah, masker ini juga bisa bermanfaat melicinkan, menutrisi dan menenangkan kulit.

2. Untuk segala jenis kulit

Cara: Haluskan 1 buah kiwi, campurkan dengan 2 sdm yogurt tawar, 1 sdm sari jeruk, 1 sdm minyak almond, dan 1 cangkir wortel yang telah dihaluskan. Aduk semua bahan hingga menjadi pasta halus. Oleskan di wajah dan biarkan sampai kering. Bersihkan dengan mencuci wajah menggunakan air dingin. Manfaatnya dapat menutrisi dan membuat kulit lebih relaks.

3. Untuk kulit berminyak

Cara: Masukkan ½ buah kiwi, 15 ml yogurt tawar, 5 ml susu skim, 5 ml madu, 5 ml oatmeal halus, 1 tetes petitgrain essential oil, dan 1 tetes minyak lavender ke dalam blender. Haluskan semua bahan sampai menjadi cairan lembut.

Oleskan ramuan ke wajah dan leher dengan kapas. Pijat lembut, bilas dan tuntaskan dengan toner serta pelembab. Manfaat yang bisa Anda rasakan dari ramuan masker ini adalah bisa mendinginkan dan membersihkan kulit. Aplikasikan masker ini setiap kali diperlukan dan segera pakai setelah dibuat.

4.Untuk masker pembersih

Cara: Hancurkan satu buah kiwi, lalu lumurkan ke wajah. Jika kulit terasa dicubit-cubit, itu berarti kandungan asam organik dalam kiwi sedang bekerja. Basuh wajah setelah 15 menit. Kemudian bersihkan dengan menggunakan tonik apapun. Lalu, oleskan krim wajah yang biasa Anda pakai. Manfaat yang bisa Anda peroleh dari ramuan ini adalah mampu membersihkan kulit dan mengencangkan pori-pori yang besar.

5.Untuk mengelupaskan kulit mati

Cara: gunakan blender untuk menghancurkan 5-6 stroberi, 1 buah kiwi, ½ mentimun yang sudah dikupas kulitnya. Haluskan semua bahan hingga menjadi pasta encer. Jika terlalu encer, tambahkan satu sendok teh oatmeal sampai mengental.

Oleskan pada wajah dan leher. Pijat lembut untuk mengelupas kulit secara halus. Diamkan selama 5-10 menit. Bersihkan dengan air hangat. Manfaat yang bisa Anda peroleh, bisa membersihkan dan menyegarkan kulit.

yahoo indonesia news.

Rabu, 19 Mei 2010

'Coba Katakan' chord

D#maj7 Gm7 G#maj7 Bb11
coba coba katakan kepadaku bahwa kita sedang berjalan menuju satu alasan,
D#maj7 Gm7 G#maj7 Bb11
janganlah kau katakan bila kita memang tak ada tujuan, dari apa yang dijalankan,

Reff:
D#maj7 Bb/D
aku tak ingin terus terdiam memandangi harapan,
C#maj7 Bb11
terlena akan manis cinta dan berujung kecewa,
D#maj7 Bb/D
aku tak ingin terus menunggu sesuatu yang tak pasti,
C#maj7 Bb11
lebih baik kita menangis dan terluka hari ini..

D#maj7 Gm7 G#maj7 Bb11
coba coba katakan kepadaku sekali lagi bila kita memang benar akan kesana,
D#maj7 Gm7 G#maj7 Bb11
buktikan dan buat aku percaya bahwa kita bisa, mewujudkan bahagia,

back to : Reff

Fm7 Gm7 Cm7
ohh.. oh.. habis sudah semua rangkai kata..
Fm7 Gm7 Cm7
telah terungkap semua yang kurasa..
Fm7 Gm7 Cm7 G#11 Bb11
yang kuingin akhir yang bahagia.. hoo..

Back to : Reff 2x

Bmaj7 Bb11 D#maj7
wohoho..
dudududu…

Bmaj7 Bb11
yang ku inginkan..
D#maj7
satu tujuan..
Bmaj7 Bb11
sebuah kenyataan..
D#maj7
bukan impian..
Bmaj7 Bb11
bukan harapan..
D#maj7
bukan alasan..
Bmaj7 Bb11
satu kepastian..
D#maj7
coba katakan..

Minggu, 16 Mei 2010

SDLC (Systems Development Life Cycle)

SDLC (Systems Development Life Cycle atau siklus hidup pengembangan sistem), adalah proses pembuatan dan pengubahan sistem serta model dan metodologi yang digunakan untuk mengembangkan sistem-sistem tersebut. Konsep ini umumnya merujuk pada sistem komputer atau informasi.

Dalam rekayasa perangkat lunak, konsep SDLC mendasari berbagai jenis metodologi pengembangan perangkat lunak. Metodologi-metodologi ini membentuk suatu kerangka kerja untuk perencanaan dan pengendalian pembuatan sistem informasi, yaitu proses pengembangan perangkat lunak.

SDLC berfungsi untuk menggambarkan tahapan-tahapan utama dan langkah-langkah
dari setiap tahapan, yaitu :
a. Planning
b. Analysis
c. Design
d. Implementation

Setiap kegiatan dalam SDLC dapat dijelaskan melalui tujuan (purpose) dan
hasil kegiatannya (deliverable).

Thomas Indonesia Gagal Menang dalam Thomas Cup 2010

Tim China memertahankan Piala Thomas dengan mengalahkan Indonesia 3-0 di final yang berlangsung di stadion Putra, Bukit Jalil, Minggu (16/5/2010).

Bagi China ini merupakan Piala Thomas mereka yang ke delapan. Mereka merebutnya pada 1982, 1986, 1988, 1990, 2004, 2006, 2008 dan 2010. Sementara Indonesia masih merupakan negara yang menjuarai Piala Thomas terbanyak yaitu 13 kali. Indonesia merebutnya pada 1958, 1961, 1964, 1970, 1973, 1976, 1979, 1984, 1994, 1996, 1998, 2000 dan 2002.

Pada partai pertama, tunggal pertama Indonesia, Taufik Hidayat, dikalahkan Lin Dan, 7-21, 14-21, dalam partai pertama final Piala Thomas 2010.

Di partai kedua dalam pertandingan final Piala Thomas di Putra Stadium, Bukit Jalil ini Kido/Hendra akhirnya menyerah dari ganda China tersebut dalam rubber game 23-25 21-16 dan 12-21.
Setelah bermain superior di game kedua, Kido/Hendra tampil antiklimaks di game ketiga. Pasangan Indonesia ini -terutama Kido- tampil emosional dan terpancing dengan irama yang dikembangkan lawannya.

Kepastian kemenangan China ini diperoleh setelah tunggal kedua mereka, Chen Jin mengalahkan tunggal kedua Indonesia, Simon santoso dalam rubber game 19-21 21-17 21-7.
Pertandingan Simon dan Chen Jin berlangsung sengit dan menegangkan. Simon yang diremehkan karena penampilannya yang buruk saat semifinal menghadapi Jepang, ternyata mampu tampil memukau. Ia mampu menekan Chen Jin pemain peringkat 3 dunia dengan permainan reli dan drive. Pada game pertama, Simon mampu memaksa Chen Jin menyerah 19-21.
Pada game kedua, Simon bahkan mampu memaksa kubu China berdebar ketia ia mampu mengejar hingga 16-18. Sayangnya sebuah keputusan wasit memaksa Simon kehilangan poin dan akhirnya menyerah 17-21.
Di game ketiga, Simon sudah kehabisan segalanya. Ia berkali-kali melakukan unforced error dan akhirnya menyerah mudah 7-21. Pertandingan berakhir dalam 1 jam 13 menit.


sumber : kompas.com

Sabtu, 15 Mei 2010

Cara Mendapatkan Cinta Sejati Dan Jangan Sakiti Hati Orang Lain Dengan Cinta Palsu

mungkin ini hanya sekedar berbagi cerita ringan saja...
Cinta adalah anugerah dari Tuhan yang maha esa yang tidak dapat dipisahkan dari kehidupan manusia. Cinta antara laki-laki dan perempuan telah ada sejak manusia pertama turun ke dunia hingga sekarang. Cinta merupakan bumbu penyedap hidup yang sementara ini yang dapat memberikan kebahagiaan yang sejati.

Cinta memang dapat membawa suka dan juka dapat membawa duka bagi orang-orang yang merasakannya. Berbagai problema cinta tercipta dari yang ringan hingga yang berat seperti naksir, cinta pada pandangan pertama, cinta bertepuk sebelah tangan, cinta segi tiga, cinta monyet, cinta harta, cinta palsu, cinta laura, dan cinta-cinta lainnya yang membuat dunia ini begitu menarik.

Menurut saya cinta itu adalah sesuatu yang sakral yang sebaiknya tidak bermain-main dengannya. Bermain cinta memang menyenangkan bagi sebagian orang. Akan tetapi dampak buruk atau efek yang dapat ditimbulkan bagi orang yang cintanya dimainkan akan sangat tidak menyenangkan.

Untuk itulah maka hargai cinta dan hormati cinta agar kita maupun orang lain di sekitar kita tidak terluka karena cinta. Berikut ini adalah tips cara dari organisasi.org bagaimana caranya agar kita bisa menikmati cinta tanpa harus melukai orang lain.

1. Jangan jadi playboy/playgirl dan hindari playboy/playgirl
2. Jika tidak suka atau biasa saja jangan pacari orang itu, pdkt dulu
3. Katakan cinta jika kita yakin dia adalah pasangan hidup kita
4. Cinta dan nafsu birahi adalah dua hal yang berbeda (no free sex)
5. Carilah orang yang baik, setia, jujur dan cinta kepada kita
6. Jangan pacaran/menikah sebelum dewasa (21 tahun ke atas)
7. Kejarlah cinta sampai ke negeri Cina, berjuanglah demi cinta
8. Berbagilah cinta dengan orang-orang di sekitar kita
9. Cinta tidak harus memiliki. Lupakan dan coba lagi bila gagal
10. Bina cinta yang ada hingga nafas terakhir selamanya
11. Jangan pernah sakiti orang yang kita cintai dengan alasan apapun
12. Cinta sejati tidak dapat dibeli dengan uang tapi pengorbanan
13. Tuhan telah memberikan anda jodoh, temukanlah cinta anda
14. Cinta harus direstui agama, hukum, keluarga & masyarakat

Jangan pernah menyakiti hati orang lain baik bagi laki-laki maupun perempuan karena mereka memiliki akal pikiran, perasaan dan insting sehingga mereka akan patah hati dan terluka jika kita mengecewakannya. Orang yang rapuh dapat mati bunuh diri karena cinta. Orang yang dendam dapat melakukan tindakan kriminal atau perbuatan tidak menyenangkan kepada anda karena cinta. Oleh karena itu berhati-hatilah dengan cinta.

Semoga hidup anda menjadi indah dengan cinta.

sumber : kiriman dari grup pecinta sejati on facebook

Korea, Juara Piala Uber 2010

Korea Selatan tampil luar biasa untuk membuat sejarah baru di arena Piala Uber. Untuk pertama kalinya, tim "Negeri Ginseng" ini meraih gelar juara turnamen bulu tangkis beregu putri tersebut setelah di final, Sabtu (15/5/2010) di Stadium Putra, Kuala Lumpur, Malaysia, mengalahkan juara bertahan China 3-1.

Tak heran jika awalnya pelatih kepala China, Li Yongbo, sangat optimistis trofi turnamen bulu tangkis beregu putri ini akan tetap berada di pangkuan. Pesta kemenangan pun akan segera digelar. Namun hasil pertarungan final sungguh di luar dugaan. "Taeguk Warriors" bermain sangat agresif untuk merontokkan "Tembok China", yang sangat kokoh. Nama besar para pemain China, tak membuat nyali para pemain Korea ciut, malah sebaliknya mereka tampil garang.

Di partai pertama, tunggal utama Korea Bae Seung Hee, membuat Wang Yihan tidak berdaya. Bola lob plus semangat pantang menyerah dalam menghadapi serangan lawan, membuat Bae berhasil meruntuhkan tembok pertama China itu dengan straight set 23-21, 21-11.

Setelah itu, giliran ganda pertama Lee Hyo Jung/Kim Min Jung menggilas Ma Jin/Wang Xiaoli. Pasangan utama China yang merupakan pemain nomor satu dunia itu ditaklukkan dengan skor 18-21, 21-12, 21-15 dalam waktu 1 jam 6 menit.

Tetapi Wang Xin mencoba untuk menegakkan kembali tembok China, setelah berhasil mempertipis ketertinggalan menjadi 1-2. Meskipun harus dengan susah payah, tunggal kedua China ini yang merupakan pemain nomor dua dunia, bisa menang 21-14, 16-21, 21-7 atas Sung Ji Hyun.

Pada partai keempat yang memainkan nomor ganda, Korea berhasil merobohkan tembok China. Lee Kyung Won/Ha Jung Eun menunjukkan semangat yang luar biasa saat mengalahkan ganda nomor dua dunia Du Jing/Yu Yang dengan 19-21, 21-14, 21-19, dalam pertarungan berdurasi 1 jam 19 menit.

Kemenangan ini membuat tim Uber Korea bersorak sorai, karena untuk pertama kalinya mereka merasakan gelar juara turnamen tersebut. Dan, hasil ini pula meruntuhkan tembok China, yang selama ini sangat sulit digerogoti (termasuk oleh Korea dalam usaha di lima final sebelumnya). Maklum saja karena China sudah 6 kali menjuari Uber Cup ini tanpa putus.

Selamat buat Tim Uber Korea karna udah menang lawan China,, *seneng karna paling gak bukan China terus yang menang..!!! bagi-bagi lah sama negara laen!!!!!! wkakakakakakkakakak

berdasarkan sumber : Kompas.com

Kamis, 13 Mei 2010

5 langkah sederhana agar selalu merasa beruntung

5 Langkah Sederhana Agar Kita Selalu Beruntung

Mungkin bagi Anda kebanyakan beruntung hanyalah beruntung, yang merupakan sebuah ketidaksengajaan yang menguntungkan bagi Anda. Tapi siapa sangka bahwa sebenarnya keberuntungan bukan saja bisa turun tiba-tiba dari langit. Tapi juga bisa Anda rancang di kehidupan Anda.

1. Pancarkan Senyuman

Senyuman merupakan suatu tindakan yang bisa dilakukan oleh siapapun dengan mudahnya. Bahkan anak kecil pun sudah pasti bisa. Dengan senyuman yang tulus kita akan memperoleh rasa hormat dan simpati orang lain. Dan juga dengan ini kita bisa terhindar dari niat jahat seseorang. Yang paling penting lagi ialah malaikat akan selalu melindungi orang-orang yang memancarkan kebahagiaan bagi lingkungan sekitarnya.
Mulai sekarang, janganlah kita menyembunyikan pancaran senyum tulus jika tak ingin rasa hormat dan simpati orang lain juga lindungan malaikat lepas dari genggaman.

2. Berilah Warna Merah

Agak provokatif memang, namun bila kita cermati, para ahli dan konsultan Feng Shui, mereka identik dengan adanya atribut merah yang mereka kenakan. Mereka pun juga menyarankan hal ini. Kita bisa menyaksikan sendiri warga keturunan Tionghoa beruntung dalam berwirausaha dan pekerjaannya. Bahkan bendera Negara Tiongkok juga didominasi warna merah.
Berilah walau sedikit warna merah itu pada sekitar kita. Bisa dengan pakaian mungkin, peralatan, pajangan, perabotan atau atribut lainnya. Berilah walau hanya kecil dan yakinlah keberuntungan itu pasti datang.

3. Berdoa

Berdoa agar kita selalu beruntung bisa jadi merupakan saran yang tepat. Bahkan menurut Tum Desem Waringin dalam salah satu audioBook-nya, kita disarankan untuk memiliki dan memanjatkan Doa setiap harinya agar kita mendapatkan apa yang benar-benar kita inginkan. Dan jika doa kita sudah dikabulkan ingat lah selalu untuk bersyukur.

4. Beramal

Menurut ilmu feng shui untuk uang dan kemakmuran, menimbun dan menyimpan uang sebanyak-banyaknya akan menghambat aliran uang ke dalam. Sementara memberi secara murah hati sesuai kemampuan, menyediakan ruang untuk kemakmuran yang lebih besar bagi kita.
Mudah sekali jika kita ingin beramal. Bila kita belum bisa beramal, memberi senyum terindah juga merupakan suatu amalan. Menjenguk teman yang sakit juga serupa begitu juga dengan memberi selamat atau kado ulan tahun kepada seseorang.

5. Positive Thinking

Saran Positive thinking sudah sering kita dengar sebagai bekal menuju kemenangan dan kesuksesan. Namun menurut Joe Vitale sang guru The Secret, apa yang kita pikirkan itulah yang terjadi pada diri kita.
Segeralah buang jauh-jauh racun pikiran yang masih melekat. Jika kita berfikir selamat maka kita akan selamat. Jika kita berfikir bahagia maka kita akan bahagia dan jika kita berfikir beruntung maka kita beruntung.

Cobalah mulai menerapkan hal di atas agar Anda dapat selalu merasa beruntung. :)

sumber referensi : http://www.kaskus.us/showthread.php?t=3280920

Rabu, 12 Mei 2010

berahati-hatilah jika meng-scanning dokumen yang terkena virus

Berhati-hatilah sebelum melakukan scanning dokumen yang terinfeksi virus tersebut. Ketika saya melakukan scanning dan AntiVirus berhasil mendeteksi, baik virus aslinya maupun dokumen yang terkena virus, saya tidak mengecek settingnya dan ternyata semuanya filenya langsung dihapus. Karena beberapa file masih penting akhirnya saya harus mengembalikan file yang terhapus dengan software khusus. Maka sebelum melakukan scanning dokumen, silahkan dicek settingnya. Akan lebih baik jika dilakukan restore semua file yang terinfeksi terlebih dahulu, baru dilakukan scanning dengan antivirus.

Saat ini tools Restore my files versi terbaru sudah direlease, hanya ada 1 perbaikan pada versi ini, yaitu kecepatan mendeteksi file yang terinfeksi. Dibandingkan dengan versi sebelumnya proses deteksi jauh lebih cepat. Saya sangat mengharapkan masukan dan saran untuk tools ini, sehingga bisa lebih baik.

berdasarkan sumber : http://ebsoft.web.id/

Tips Mencegah Virus Menyerang atau Masuk Komputer Kita

Sebaik apapun antivirus yang kita gunakan + Update terbaru pun tidak menjamin komputer bebas dari virus, karena virus selalu berkembang dan update anti virus [sebagian besar] hanya mengikuti perkembangan virus itu sendiri ( jadi ketika virus sudah menyebar, kemungkinan anti virus bisa mendeteksi baru beberapa hari kemudian ). Tetapi Komputer tanpa anti virus jauh lebih rentan untuk terkena virus.

Bagi sebagian besar pengguna, mungkin artikel ini sudah biasa dan bukan barang yang baru lagi, tetapi bagi pengguna biasa / awam mungkin dapat bermanfaat untuk mencegah virus masuk / menular ke PC kita. Mengingat perkembangan virus dalam negeri yang begitu pesat. Hal ini mungkin karena banyaknya [adanya] source code yang menjelaskan cara pembuatan virus yang dipublikasikan secara umum, yang mungkin maksudnya sekedar tukar informasi saja, tetapi diluar itu kemungkinan banyak yang mengembangkan sendiri untuk membuat virus dan memancing programmer untuk mencoba-coba.

Beberapa hal yang perlu di persiapkan untuk mencegah virus masuk/menular ke komputer kita adalah:

* Gunakan antivirus yang senantiasa di update, paling tidak seminggu sekali, jika online maka aktifkan auto update pada antivirus
* Non aktifkan fasilitas autorun pada komputer kita, sehingga CD-ROM maupun flashdisk yang kita masukkan ke komputer tidak langsung menjalankan file yang ada di dalamnya. Bagi yang belum tahu, bisa dilihat caranya disini
* Tampilkan semua ekstensi file windows, termasuk file system windows. Caranya : Di windows explorer buka menu Tools > Folder Options… kemudian pilih tab view Kemudian pilih (aktifkan) opsi “show hidden files and folder”, hilangkan check pada pilihan “Hide extensions for known file types” juga hilangkan tanda check pada “Hide protected operating system files (Recommended)”.
* Periksa setiap flashdisk yang dimasukkan apakah ada file autorun.inf, jika ada coba dilihat isinya, jika mengacu ke sebuah file .exe, .dll atau .scr yang aneh / hidden, segera hapus file-nya atau scan dengan antivirus
* Ini yang mungkin sangat penting : Jika komputer digunakan oleh banyak orang, minta agar pengguna berhati-hati sebelum menjalankan sebuah file, jangan hanya melihat icon-nya, tapi melihat ekstensinya. Misalnya file itu dengan icon ms word, excel, gambar, mp3 dsb tetapi kok berekstensi .exe, .scr, .vbs, .bat atau tidak sesuai dengan iconnya, harap diwaspadai
* Gunakan tools / program seperti autoruns untuk melihat file/program apa saja yang berjalan ketika windows diaktifkan. Jika ada program yang aneh segera tanyakan kepada orang yang lebih tahu. Semoga bermanfaat.

berdasrkan sumber : http://ebsoft.web.id/

Menjaga Flashdisk Agar Lebih Awet

Tidak dipungkiri bahwa flashdisk saat ini menjadi media yang paling sering digunakan menyimpan data yang mudah di bawa kemana-mana. Tetapi sedikit yang memperhatikan masalah pnggunaan flashdisk ini. Mungkin karena kapasitasnya bergiga-giga, maka semua data dimasukkan. Bahkan ada yang isinya tidak hanya ratusan data, tetapi ribuan data.

Sedikit orang yang tahu bahwa flashdisk mempunyai umur, ibarat lampu TL yang mempunyai umur (misalnya tahan sampai 5000 jam). Begitu pula Flashdisk. Tapi apa ukuran umur flashdisk? Bagaimana menggunakan flashdisk agar lebih awet / tahan lama? hal-hal penting apa yang perlu diketahui tentang flashdisk ?

Beberapa hal yang mungkin perlu diketahui tentang flashdisk (murni USB Flash disk, bukan MP3/MP4) :
* USB Flash Disk hanya bisa aktif jika ada arus listrik yang bisa diperoleh melalui port USB.
* Beberapa Flash Disk memerlukan arus atau daya listrik yang lebih besar dibanding lainnya, sehingga kadang harus ditancapkan langsung di port motherboard ( tanpa kabel sambungan dan bukan port di depan) agar bisa terdeteksi.
* Flash Disk tidak bisa terbaca jika kabel yang digunakan terlalu panjang, karena biasanya arusnya kurang kuat.
* Flash Disk memiliki umur/masa pakai, misalnya 100.000 baca/tulis atau ketahanan sampai 10 tahun.
* Kecepatan akses membaca lebih cepat daripada menulis di flashdisk. Misalnya membaca 16 MB/s sedangkan menulis 4 MB/s (satu dan lainnya berbeda-beda)
* File sistem yang biasa digunakan adalah FAT atau FAT32, karena bisa diakses hampir dimanapun yang mensupport USB port. Meski bisa diformat sesuai dengan tipe sistem operasi, seperti NTFS.
* Defragment file di flashdisk tidak diperlukan dan tidak berpengaruh ke kecepatan akses, karena flashdisk menggunakan Memory tipe Random Akses.

Bagaimana mengamankan data didalamnya ?
Satu-satunya jalan sepertinya dengan meng-enkripsi data yang ada di flash disk. Meskipun saat ini ketika membeli flash disk disertakan software yang bisa mengunci (lock), tetapi tetap bisa dibuka dikomputer yang tidak ada software tersebut. USB Flash disk kemungkinan tidak rusak meski terkena air atau bahkan terendam, asal sebelum dipakai dikeringkan terlebih dahulu.

Tips Menggunakan Flashdisk agar lebih awet
* Jangan menyimpan file-file yang sangat banyak kedalam flashdisk, jika memungkinkan lebih baik di zip. Karena semakin banyak menyimpan file maka proses menulis flashdisk juga akan lebih banyak, sehingga umurnya juga cepat berkurang.
* Jika tidak begitu penting, hindari mengedit langsung dari flashdisk. Alternatifnya copy data di komputer, kemudian di edit dan setelah selesai baru kembali di copy ke Flashdisk.
* Jika tidak dipakai/digunakan, lepas Flashdisk dari komputer.
* Usahakan selalu melepas Flashdisk dari komputer melalui “Safety Remove Hardware” dan hindari langsung melepas ketika sedah dalam proses membaca/menulis, karena bisa saja rusak akibat arus listrik.

Flashdisk satu dengan lainnya mempunyai umur dan kecepatan yang berbeda-beda. Satu lagi tips ketika membeli flashdisk, jangan hanya melihat harganya, tetapi juga garansinya, jika lebih mahal sedikit tetapi garansi lebih lama, maka pilih yang garansinya lebih lama.

berdasarkan sumber : http://ebsoft.web.id

menginstall 2 antivirus dalam 1 komputer

Sebagian kita mungkin menyimpulkan dengan hal itu komputer akan lebih aman dari virus, dan sebagian yang lain mungkin memberikan pendapat bahwa itu tidak perlu.
Bagaimana sebaiknya ? apakah kita perlu menggunakan 2 antivirus atau lebih dalam satu komputer ? Berikut sedikit ulasan mengenai hal tersebut.

Sebenarnya jika tidak begitu diperlukan, tidak disarankan menginstall 2 Antivirus atau lebih, kecuali mungkin dengan antivirus lokal yang sekedar untuk membersihkan virus saja (scan manual). Dari vendor antivirus sendiri biasanya juga menyarankan untuk menggunakan satu antivirus saja.

Hal-hal Yang Perlu Dipertimbangkan :
Jika memang ingin menginstall 2 antivirus atau lebih dalam satu komputer, mungkin harus dipertimbangkan beberapa hal seperti :
* Spesifikasi Komputer, pastikan CPU dan Memory (RAM) cukup. Bisa melihat kebutuhan minimal atau yang disarankan dari masing-masing antivirus.
* Pengguna bisa menangani jika dua-duanya mendeteksi virus.
* Kecocokan antara antivirus satu dan lainnya. Jika antivirus sudah memberikan peringatan tidak bisa atau tidak cocok dengan antivirus tertentu, maka jangan dipaksakan.
* Mana yang akan di berikan prioritas yang lebih tinggi.
* Dan mungkin juga perlu di baca informasi/penjelasan masing-masing antivirus.

Jika 2 Antivirus sama-sama mendeteksi virus
Ketika ada 2 antivirus atau lebih dan di install di komputer, hal ini bisa dan sangat mungkin terjadi. Dan kadang hal ini bisa menimbulkan masalah, karena jika virus terdeteksi biasanya antivirus akan mengunci virus (file) tersebut, sehingga tidak bisa diakses, di jalankan atau bahkan di hapus manual.
Mungkin terjadi ketika antivirus akan menghapus atau memasukkan ke karantina, tidak berhasil/gagal karena virus tersebut di lock (dikunci) aksesnya oleh antivirus lainnya. Jika ini terjadi, maka bisa salah satu antivirus di non aktifkan terlebih dahulu, baru yg lain menghapus atau memasukkan ke karantina. Meskipun bisa saja tidak berhasil dan antivirus masih tetap mengunci file tersebut.

Jika Masih Ingin tetap menginstall 2 Antivirus ?
Jika ingin tetap mempertahankan menginstall 2 antivirus atau lebih, tetapi khawatir akan crash, error, konflik, kerja komputer lambat dan sebagainya, bisa di siasati dengan hanya mengaktifkan satu antivirus saja. Maksudnya ?

Tiap antivirus biasanya mempunyai menu yang bekerja aktif memonitor komputer setiap saat, seperti : Active guard, Real time guard, Proactive defense, Resident shield, Resident Protection dan sebagainya. Untuk mencegah konflik dan mengurangi beban komputer maka bisa dilakukan dengan hanya mengaktifkan fitur tersebut untuk satu antivirus saja. Sedangkan antivirus lainnya dimatikan (tidak diaktifkan), jadi hanya dipakai untuk melakukan scan manual jika diperlukan saja.

Atau bisa juga dengan mematikan fitur autorun atau mencegah antivirus otomatis berjalan dengan windows, bisa di diatur melalui program seperti Autoruns. Disana akan terlihat antivirus apa yang berjalan ketika windows start (booting). Tetapi dengan autorun saja kadang tidak cukup, karena antivirus bisa mengaktifkan dirinya melalui service windows ( Bisa dicek di menu Control Panel > Administrative Tools > Services)


berdasarkan sumber : http://ebsoft.web.id/

Kamis, 06 Mei 2010

implementasi sistem informasi tugas 4

implementasi sistem informasi tugas 4

1. Fase Awal Pengembangan Sistem
Fase awal pengembangan sistem mengutamakan kemampuan pemakai dalam mengoperasikannya. Fase awal terdiri dari :
• Perencanaan sistem
• Analisis sistem
• Perancangan sistem secara umum/konseptual
• Evaluasi dan seleksi sistem

1.1 Fase Perencanaan Sistem

1.1.1 Latar Belakang Pengembangan Sistem
Di zaman yang sudah serba modern ini perlu dituntut adanya suatu system yang dapat memudahkan bagi para anggotanya dalam segala hal. Tak terkecuali di dalam layanan perpustakaan sekalipun. Tetapi, sayangnya masih banyak perpustakaan yang menggunakan system secara manual dalam menjalankan kegiatannya. Yang tentu saja banyak menimbulkan permasalahan, seperti prosesnya yang tidak sebentar dan tentunya memakan waktu.

Permasalahan yang biasanya terjadi yaitu lamanya proses dari saat pendaftaran untuk menjadi anggota perpustakaan. Karena si pendaftar harus datang langsung ke perpustakaan untuk mengisi semua formulir dan menunggu sampai proses selesai sampai mendapatkan kartu keanggotaan perpustakaan sampai ahirnya diperbolehkan untuk meminjam, dimana biasanya dalam proses pembuata kartu keanggotaan akan memakan waktu yang sangat lama. Berikutnya rumitnya cara mencari buku yang ingin kita pinjam. Seseorang tidak akan cepat bisa menemukan buku yang akan dipinjamnya, karena peminjam harus mencari judul buku melalui katalog konvensional, yang mana si peminjam harus membaca kartu katalog satu per satu. Itupun kalau si peminjam menemukan buku yang akan dipinjamnya, tapi jika tidak menemukan buku yang dicarinya itu akan hanya membuang-buang waktu saja. Selain rumitnya mencari buku, tidak terkoordinirya buku-buku yang stoknya masih ada atau yang sedang kosong karena sedang dipinjam pun menjadi masalah. Pada perpustakaan konvensional tidak ada pemeberitahuan bahwa buku-buku itu sedang dipinjam atau tidak. Hal ini tentu saja membuang waktu karena si peminjam sudah menghabiskan waktu yang cukup lama untuk mencari bukunya di katalog konvensional.

Karena banyak permasalahan yang timbul pada system konvensional tersebut, maka dibutuhkan sebuah system baru yang dapat menyelesaikan permasalahan tersebut. Sebuah sistem baru yang tentu saja tidak memerlukan waktu yang lama dan tentu saja lebih efektif dan efisien. Pada sistem baru ini dibutuhkan sebuah sistem otomatisasi perpustakaan untuk perpustakaan sebuah sekolah 123. Pada aplikasi tersebut tentu saja akan melayani pendaftaran secara komputerisasi, sehingga para calon anggota perpustakaan tidak perlu menunggu lama dalam pembuatan / pemrosesan keanggotaan baru, cukup mendaftarkan diri menjadi anggota secara real time pada komputer yang telah disediakan mengisi data data yang perlu dan akhirnya kartu keanggotaan akan langsung tercetak. Serta tersedianya katalog untuk mencari buku yang ingin dipinjamnya. Cukup dengan mengetik judul buku atau nama pengarang buku.

1.1.2 Tujuan Dari Pengembangan Sistem
Dengan dibuatnya system komputerisasi perpustakaan ini maka proses pendaftaran yang memakan waktu lama tidak akan terjadi lagi. Dan tentunya dapat menjadi lebih mudah dan efektif bagi si anggota perpustakaan.
Misalnya dalam masalah hilangnya data anggota perpustakaan, dengan menggunakan computer sebagai bagian dari penyimpanan data maka hilangnya data anggota perpustakaan dapat dicegah. Karena dengan computer data-data anggota dapat di back-up sesuai kebutuhan.
Memang walaupun computer, tidak mungkin tidak terjadi kesalahan, tapi paling tidak dapat meminimalisasi kesalahan-kesalahan yang terjadi akibat human error.
Terutama pada masalah rumit dan lamanya proses. Ini tentu saja akan terselesaikan oleh sistem komputerisasi perpustakaan ini. Karena untuk mendaftar misalnya, si pendaftar tidak perlu berlama lama di meja pendaftaran, cukup dengan mengisi data diri dan memenuhi persyaratan yang sudah tertulis pada komputer pendaftaran. Dan dalam hal mencari buku, si peminjam cukup mencari melalui komputer catalog yang tersedia, sehingga tidak dibutuhkan waktu yang lama untuk mencari sebuah buku serta mengetahui status ketersediaan buku yang akan dipinjam apakah tersedia atau sedang dipinjam oleh anggota lain.
Dan dengan adanya system komputerisasi perpustakaan ini akan dimungkinkan meningkatkan minat baca para siswa sekolah dikarenakan proses yang dipermudah dan dibuat lebih nyaman tentunya.

1.1.3 Batasan Masalah
Proses yang terjadi pada system yang baru ini dipakai untuk mendaftar sebagai anggota perpustakaan. Dimana calon anggota yang ingin mandaftar cukup datang ke computer registrasi, kemudian mengisi data data yang di Tanya serta memberikan foto. Anggota yang ingin mendaftar haruslah murid, alumni, atau pengajar dari sekolah tersebut. Nomor pendaftaran diisi dengan memasukan Nis , Nip, atau nomor identitas bahwa ia anggota sekolah trsebut. Nomor pendaftaran tersebut dicek di database untuk mengecek apakah ia benar anggota sekolah tersebut.
Dan apabila ia ingin mencari buku, ia dapat mencari di computer catalog dengan mengetik berdasarkan kategori judul buku, nama pengarang buku, nama penerbit yang ingin dicarinya. Dan disitu pun akan muncul judul-judul buku yang dicarinya dengan status dan jumlah buku yang bebas ( dalam arti tidak dipinjam). Jika ingin meminjam, maka ia dapat mengisi data-data peminjam buku dan kemudian penjaga perpustakaan akan mengambilkan buku yang dicari oleh si peminjam
Di dalam peminjaman buku pun dilakukan penarikan dana pinjaman sebesar Rp 3000 per minggu. Dan apabila buku tersebut hilang atau rusak, maka si peminjam harus mengganti buku tersebut atau terkena denda sesuai harga buku tersebut.

1.1.4 Studi Faktor Kelayakan
• Kelayakan Teknis
Perancangan Sistem penggajian ini membutuhkan spesifikasi berstandar seperti.
OS Windows XP
128MB RAM
500MB HDD
Video card standar

• Kelayakan Ekonomis
Sistem ini mempunyai nilai yang ekonomis yang tinggi, karena dapat mengurangi jumlah karyawan yang dipekerjakan pada perpustakaan sehingga akan mengurangi jumlah cost yang harus dikeluarkan setiap bulan nya.
• Kelayakan Legal
Pada sistem penggajian ini perlu dipertimbangkan dengan hubungan antara perpustakaan dengan sekolah yang menjadi tempat perpustakaan berdiri. Apakah izin mendirikan sistem baru sudah ada.
• Kelayakan Operasional
Pada sistem ini, mungkin masih diperlukan training training kepada para pegawai yang akan mengoperasikan sistem ini. sehingga kemungkinan terjadinya error dapat diperkecil.
• Kelayakan Rencana
Pada sistem ini hanya membutuhkan waktu sekitar satu bulan untuk membuat sepenuhnya sistem ini dapat dioperasikan. Dan waktu satu minggu untuk melakukan testing terbuka kepada seluruh anggota dan apabila terdapat kesalahan maka perpustakaan akan kembali ditutup untuk memperbaiki sistem, kemudian ujicoba satu minggu dilakukan kembali.

1.1.5 Studi Faktor Strategis
Produktifitas Tentusaja setelah diberlakukan nya sistem baru ini akan menungkatkan produktifitas karyawan, karena berkurangnya beban pekerjaan yang harus di emban oleh karyawan .


Difirensiasi Dengan adanya sistem ini perpustakaan yang bersifat komputerisasi, tentu saja proses yang diberikan akan lebih cepat dan lebih mudah dilakukan, mulai dari proses pendaftaran, proses pencarian, proses pinjam, sampai dengan proses pengembalian buku. Menjadi jauh lebih mudah dan terkontrol

Manajemen Pada perancangan ini dapat menyediakan informasi yang berguna bagi para karyawan (penjaga perpustakaan) dan bagian top management dalam hal ini pimpinan perpustakaan dan kepala sekolah. karena kelebihan nya dalam fasilitas data store serta alur data yang menjadi lebih mudah

implementasi sitem informasi tugas 3

Tugas 3 implementasi sistem informasi..

Sistem pada otomatisasi perpustakaan yang sudah saya jelaskan pada artikel sebelumnya dan pada artikel ini saya akan mencoba menjelaskan keterkaitan sistem pada otomatisasi perpustakaan dengan implementasi sistem informasi, langsung saja. Sistem pada otomatisasi perpustakaan ini akan menggunakan komputer secara maksimal, sehingga tidak diperlukan tenaga manusia untuk melakukan pendataan, rekapitulasi buku yang sedang dipinjam ataupun sekedar melakukan proses pendaftaran. Sehingga kita jelaskan implementasi sistem yang merupakan tahap akhir dalam siklus hidup pengembangan sistem (SDLC). Hal-hal pokok yang harus disediakan sebelum implementasi adalah:

1. Perencanaan jaringan Setiap komputer yang digunakan harus terhubung dalam jaringan dan hal ini perlu dirancang sehingga pada saat implementasi tidak terjadi kekcauan namun kabel kabel yang disusun menjadi rapi dan terkoordinir dengan baik

2. Sosialisasi Sosialisasi stiap anggota perpustakaan agar tidak terjadi kebingungan pada saat sistem yang baru berjalan

3. Pelatihan kepada pegawai perpustakaan Pelatihan juga diperlukan agar pegawai perpustakaan dapat mengoperasikan sistem dengan maksimal dan mengurangi resiko kesalahan sistem yang terjadi

implementasi sistem informasi tugas 2

Di zaman yang sudah serba modern ini perlu dituntut adanya suatu system yang dapat memudahkan bagi para anggotanya dalam segala hal. Tak terkecuali di dalam layanan perpustakaan sekalipun. Tetapi, sayangnya masih banyak perpustakaan yang menggunakan system secara manual dalam menjalankan kegiatannya. Yang tentu saja banyak menimbulkan permasalahan, seperti prosesnya yang tidak sebentar dan tentunya memakan waktu.

Permasalahan yang biasanya terjadi yaitu lamanya proses dari saat pendaftaran untuk menjadi anggota perpustakaan. Karena si pendaftar harus datang langsung ke perpustakaan untuk mengisi semua formulir dan menunggu sampai proses selesai sampai mendapatkan kartu keanggotaan perpustakaan sampai ahirnya diperbolehkan untuk meminjam, dimana biasanya dalam proses pembuata kartu keanggotaan akan memakan waktu yang sangat lama. Berikutnya rumitnya cara mencari buku yang ingin kita pinjam. Seseorang tidak akan cepat bisa menemukan buku yang akan dipinjamnya, karena peminjam harus mencari judul buku melalui katalog konvensional, yang mana si peminjam harus membaca kartu katalog satu per satu. Itupun kalau si peminjam menemukan buku yang akan dipinjamnya, tapi jika tidak menemukan buku yang dicarinya itu akan hanya membuang-buang waktu saja. Selain rumitnya mencari buku, tidak terkoordinirya buku-buku yang stoknya masih ada atau yang sedang kosong karena sedang dipinjam pun menjadi masalah. Pada perpustakaan konvensional tidak ada pemeberitahuan bahwa buku-buku itu sedang dipinjam atau tidak. Hal ini tentu saja membuang waktu karena si peminjam sudah menghabiskan waktu yang cukup lama untuk mencari bukunya di katalog konvensional.

Karena banyak permasalahan yang timbul pada system konvensional tersebut, maka dibutuhkan sebuah system baru yang dapat menyelesaikan permasalahan tersebut. Sebuah sistem baru yang tentu saja tidak memerlukan waktu yang lama dan tentu saja lebih efektif dan efisien. Pada sistem baru ini dibutuhkan sebuah sistem otomatisasi perpustakaan untuk perpustakaan sebuah sekolah 123. Pada aplikasi tersebut tentu saja akan melayani pendaftaran secara komputerisasi, sehingga para calon anggota perpustakaan tidak perlu menunggu lama dalam pembuatan / pemrosesan keanggotaan baru, cukup mendaftarkan diri menjadi anggota secara real time pada komputer yang telah disediakan mengisi data data yang perlu dan akhirnya kartu keanggotaan akan langsung tercetak. Serta tersedianya katalog untuk mencari buku yang ingin dipinjamnya. Cukup dengan mengetik judul buku atau nama pengarang buku.
Manfaat sistem otomatisasi perpustakaan

1. Tidak diperlukan lagi pendaftaran secara manual yang tentunya banyak menimbulkan permasalahan mulai dari kerangkapan data hingga hilangnya data
2. Memudahkan proses pencarian buku karena sudah terdapat katalog buku
3. Mempersingkat pembuatan kartu anggota yang langsung dicetak ditempat

Fungsi sistem otomatisasi perpustakaan
1. Pendataan judul buku yang terdapat di perpustakaan
2. Pendataan anggota aktif dan tidak aktif perpustakaan tersebut
3. Menyediakan form pendaftaran beserta alat scan data diri yang langsung terhubung dengan database pusat.
4. Menyediakan form input pencarian buku
5. Melakukan pendataan buku buku yang sedang dipinjam oleh orang lain, beserta nomor id card peminjam